Senin, 17 Desember 2012

PENGUMUMAN PENERIMA AWARD ANGGOTA FAM TELADAN 2012

 
PENGUMUMAN PENERIMA AWARD ANGGOTA FAM TELADAN 2012
Alhamdulillah, saye senang.... seronok sangat, ini buat mak saye. Lov u 'Mak ^_^
Senang bisa jadi anggota tauladan di forum penulisan nasional macam FAM INDONESIA
Semoga tetap semangat nulis anak mak satu nih yeeee :)
Saye bisa banggakan bumi lancang kuning di Indonesia ^_^

Sahabat FAM, semoga pagi ini Anda tetap semangat dalam mengerjakan seluruh aktivitas Anda, terutama merampungkan tulisan yang kelak akan mencatat nama Anda sebagai salah seorang penulis Indonesia.

Sebagaimana yang telah ‘dihalo-halokan’ FAM Indonesia kemarin, hari ini FAM mengumumkan secara resmi Penerima Award Anggota FAM Teladan 2012. Penentuan penerima FAM Award ini setelah melalui proses penilaian selama usia FAM menuju 1 tahun. Setelah melalui banyak pertimbangan, maka inilah nama-nama Penerima “FAM Award 2012” FAM Indonesia:


1. Yudha Prima (Surabaya)
2. Denni Meilizon (Padang)
3. Ken Hanggara (Surabaya)
4. Rahmat Herdiansyah/Yasin Abiru Sabil (Bandung)
5. DP Anggi (Pekanbaru)

Selamat, Selamat, Selamat!!!

FAM Indonesia telah menilai keaktifan seluruh anggota FAM Indonesia yang mengantongi Nomor IDFAM, dengan syarat utama telah terdaftar minimal 5 (lima) bulan sebagai anggota FAM Indonesia. Ini syarat utama karena penilaian terhadap keaktifan berkarya, loyalitas, karakter/sikap serta komunikasi yang dibangun baik sesama anggota FAM, pengurus, maupun nonanggota, tentu tidak cukup dinilai satu-dua bulan saja. Tujuannya, FAM ingin membina kader-kader penulis terbaik yang tangguh dalam kondisi apapun. Namun demikian, penentuan penerima FAM Award ini, tidak mengabaikan seluruh potensi yang dimiliki anggota FAM lainnya yang juga tak kalah luar biasa.

Penilaian lain, dicermati juga keaktifan calon penerima Award dalam mengikuti berbagai ivent kepenulisan yang diselenggarakan FAM Indonesia maupun di luar FAM Indonesia, plus menerbitkan karyanya di media massa (baik cetak dan online) maupun berbentuk buku. Juga rajin memberikan komentar atas setiap postingan di grup “Forum Aishiteru Menulis”, ikut memberikan solusi dari postingan-postingan sahabat FAM, serta gencar mempromosikan FAM Indonesia di daerahnya masing-masing. Yang terakhir, selalu bersikap santun sesama anggota FAM maupun dengan anggota wadah kepenulisan lainnya serta menjaga nama baik FAM Indonesia dalam kesempatan apapun.

Sebagai tanda terima kasih, FAM Indonesia akan memberikan piagam penghargaan khusus kepada 5 (Lima) penerima FAM Award dan paket buku.

Insya Allah, Award Anggota Teladan FAM Indonesia akan diumumkan setiap akhir tahun. Selamat kepada penerima Award ini, semoga keburuntungan selalu menyertai Anda. Dan semoga pula, bagi yang belum terpilih, di akhir tahun depan Andalah penerima penghargaan itu.

Salam santun, salam karya.

FAM INDONESIA
www.famindonesia.com

0 komentar:

:10 :11 :12 :13 :14 :15 :16 :17
:18 :19 :20 :21 :22 :23 :24 :25
:26 :27 :28 :29 :30 :31 :32 :33
:34 :35 :36 :37 :38 :39

Posting Komentar